Madika, – Jajaran Komisioner melakukan kunjungan ke Kantor Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Sulteng. Kunjungan dipimpin Ketua Provinsi , H. Abbas H.A Rahim.

Dalam kesempatan ini, Abbas mengingatkan pentingnya transparansi dalam pelayanan publik di BPKAD Provinsi Sulteng. Hal ini menjadi salah satu wujud keterbukaan informasi kepada masyarakat .

“Kami ingin memastikan bahwa memiliki kebijakan yang mendukung keterbukaan informasi publik, sehingga masyarakat dapat mengakses informasi yang mereka butuhkan dengan mudah dan cepat,” ucap Abbas.

Olehnya kunjungan ini bertujuan untuk visitasi dan monitoring OPD dalam pelayanan keterbukaan informasi publik berdasarkan UU No 14 Tahun 2008. Fokusnya memastikan keterbukaan informasi yang diberikan oleh kepada masyarakat.

BACA JUGA  Rombongan Moge IMBI Makassar & G20 Malaysia Disambut Meriah di Palu

“Serta mengidentifikasi langkah-langkah yang telah diambil untuk meningkatkan transparansi dalam pengelolaan keuangan dan aset daerah,” tuturnya.

Kunjungan kerja ini juga merupakan bagian dari upaya Provinsi Sulawesi Tengah dalam memastikan bahwa lembaga-lembaga pemerintah daerah di provinsi ini mematuhi Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik.

Setelah kunjungan ini, Komisi Informasi akan terus berkolaborasi dengan BPKAD Sultengvuntuk memastikan implementasi rekomendasi dan menjaga keterbukaan informasi yang lebih baik di masa depan.

Melalui kunjungan tersebut, tim dari Komisi Informasi melakukan serangkaian pertemuan dengan pejabat-pejabat utama di Kantor , termasuk Kepala BPKAD Bahran. Tim juga melakukan wawancara dengan pegawai PPID BPKAD untuk memahami praktik-praktik terbaik yang telah diterapkan dalam meningkatkan transparansi.

BACA JUGA  Rincian Menggembirakan, Potensi Spesifikasi iPhone 15 Terungkap

Dengan kunjungan ini, diharapkan keterbukaan informasi di Kantor BPKAD Sulteng akan semakin meningkat. Ini agar memungkinkan masyarakat untuk lebih aktif terlibat dalam pengawasan pengelolaan keuangan dan aset daerah, serta mendukung pemerintah daerah dalam mencapai tujuan pembangunan yang lebih transparan dan akuntabel.

Adapun Bahran dalam kesempatannya menyambut baik kunjungan dari Komisioner Komisi Informasi Provinsi Sulteng. Dia menjelaskan BPKAD Sulteng telah berupaya keras untuk meningkatkan keterbukaan informasi. “Kami telah merilis informasi keuangan dan aset daerah secara berkala melalui situs web resmi kami. Kami juga menyediakan mekanisme untuk menerima permintaan informasi dari masyarakat,” jelas Bahran.

Penulis : Mikel

BACA JUGA  Pemkot Palu Terapkan Sistem Bayar Tunai Untuk Permudah Pengguna Bus TransPalu