Dinas Ketahanan Pangan Donggala Akan GPM Jelang Idul Fitri
Madika, Donggala – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Pemerintah Kabupaten Donggala melalui Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) akan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di Lapangan Sepakbola Kelurahan Kabonga Kecil, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, pada Senin,(1/4/2024).
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Ketapang Donggala, Mohammad Fahri, dalam konfirmasi dengan media pada Sabtu (30/03/24).
“Kegiatan ini akan dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo, bersama Menteri Indonesia Maju melalui Video Zoom yang diikuti oleh 58 gubernur dan 514 kabupaten/kota di Indonesia.” Ujar Fahri, Sabtu (30/3/2024).
Ia mengatakan Gerakan Pangan Murah merupakan langkah konkret yang sangat penting dalam menangani berbagai isu krusial seperti stunting, inflasi, serta stabilitas pasokan dan harga pangan menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional.
“Dengan menyediakan pangan murah, Pemerintah Kabupaten Donggala dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan dasar dengan harga yang terjangkau, yang pada gilirannya dapat mengurangi tingkat stunting dan memitigasi dampak inflasi. Hal ini juga akan membantu menciptakan stabilitas pasokan dan harga pangan yang penting menjelang perayaan Idul Fitri.”Jelasnya.
Menurutnya Kegiatan GPM ini akan diadakan di beberapa kecamatan, termasuk di kecamatan Banawa Tengah, Banawa Selatan, serta beberapa kecamatan di sepanjang Pantai Barat seperti Kecamatan Tanantovea, Labuan Sindue bersaudara, hingga Sojol Utara.
“Kami berharap dengan Kegiatan Gerakan Pangan Murah ini dapat memberikan manfaat nyata bagi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Donggala,” tutupnya
Tinggalkan Balasan