Madika, Palu – Wakil Ketua-I DPRD Provinsi Sulteng, Aristan, menyampaikan apresiasi kepada Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Sulteng atas inisiatif mereka dalam menyelenggarakan Silaturahmi Pilkada Rukun, Rabu (06/11/2024), di Hotel Aston Palu.

Aristan menegaskan bahwa kegiatan ini mencerminkan komitmen bersama untuk mewujudkan Pilkada yang damai, harmonis, dan penuh integritas.

Dalam acara ini, Ketua FKUB Provinsi Sulteng, Prof. Dr. H. Zainal Abidin, M.Ag, mengajak semua pihak untuk terus menumbuhkan toleransi sebagai landasan terciptanya kedamaian.

Ia menekankan pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama dan menghargai perbedaan sebagai bagian dari kehidupan bersama.

BACA JUGA  Dua Usulan Perbaikan Jalan Berhasil Direalisasikan Joppi

Aristan juga menyampaikan bahwa DPRD Provinsi Sulteng mendukung penuh upaya ini, dan bersama-sama dengan seluruh elemen masyarakat, siap mewujudkan Pilkada yang damai dan harmonis.

Acara tersebut diakhiri dengan pembacaan serta penandatanganan naskah deklarasi pemilu damai dan penyerahan piagam penghargaan kepada pihak terkait.