Madika, Palu – Ketua Majelis Syura PKS, Dr. Salim Segaf Al-Jufri, MA, memberikan dukungan penuh kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil , Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido, dalam acara temu masyarakat di Hotel Best Western Palu pada Rabu (13/11/2024).

Dengan penuh keyakinan, Salim Segaf memanjatkan doa khusus agar pasangan nomor urut 2 ini meraih kemenangan di Pilkada .

Dalam sambutannya, Dr. Salim Segaf menyampaikan keyakinannya terhadap peluang kemenangan pasangan Anwar-Reny.

“Insya allah, pasangan akan memimpin periode 2024-2029. Saya percaya Anwar-Reny mampu memegang amanah masyarakat ,” ujarnya sambil menyampaikan pantun sebagai dukungan moral.

Di hadapan ribuan simpatisan, relawan, dan kader partai PKS, PBB, dan Partai Demokrat, Salim Segaf terus mendoakan agar Anwar-Reny diberi kekuatan dan kemudahan dalam proses Pilkada.

BACA JUGA  17 Parpol Sepakat Dukung Pemilu Damai di Sulteng

Ia juga mengajak masyarakat Sulteng untuk memilih pemimpin yang amanah dan berkomitmen memperjuangkan kepentingan rakyat.

Anwar Hafid, yang mengikuti acara ini melalui sambungan video dari Kabupaten , mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Dr. Salim Segaf atas doa, bimbingan, dan dukungan yang diberikan.

“Terima kasih kepada Ketua Dewan Syura PKS yang selalu mendoakan kami. Insyaallah, kita wujudkan harapan masyarakat Sulteng bersama-sama,” kata Anwar.

Dukungan kuat dari tokoh nasional seperti Dr. Salim Segaf Al-Jufri semakin memperkokoh langkah pasangan di Pilkada Sulteng, dengan harapan besar dari masyarakat untuk yang lebih baik.

BACA JUGA  Setujui RPJMD, PKS Soroti Ketimpangan Pembangunan