, – Ketua , H. Mohammad , menggelar kegiatan Penjaringan Aspirasi Masyarakat (Reses) Masa Persidangan Ke-II Tahun Pertama periode 2024-2029. Kegiatan ini berlangsung di beberapa titik dalam daerah pemilihan (dapil) .

Reses pertama dilaksanakan di Kelurahan Siranindi dan dihadiri oleh Lurah Siranindi, Ketua LPM, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh perempuan, serta sejumlah ketua RT.

Dalam pertemuan ini, Arus Abdul Karim menegaskan bahwa reses merupakan kewajiban utama anggota DPR untuk turun langsung ke daerah pemilihan guna mendengar aspirasi masyarakat dan menerima saran serta masukan secara langsung.

“Kami ingin memastikan bahwa suara masyarakat benar-benar didengar dan diperjuangkan. Oleh karena itu, setiap reses kami mengundang perwakilan RT/RW dan pihak kelurahan setempat agar aspirasi yang disampaikan lebih komprehensif,” ujar Arus Abdul Karim.

BACA JUGA  DPRD Balut Komunikasikan Relokasi Anggaran Pembangunan Jalan ke DPRD Provinsi

Selain di Siranindi, kegiatan reses juga digelar di , yang turut dihadiri warga dari Kelurahan Watusampu dan Buluri. Kegiatan serupa kemudian berlanjut ke wilayah lain seperti Birobuli Selatan, Poboya, dan Tondo.

Sebagai bentuk nyata dari hasil reses, Arus menyalurkan berbagai bantuan aspirasi masyarakat, di antaranya mobil ambulans, tenda terowongan lengkap dengan kursi dan sound system, motor tiga roda, serta program pengaspalan jalan di beberapa kelurahan di .

“Saya mengucapkan terima kasih atas dan dukungan dari seluruh masyarakat. Kami akan terus berjuang agar aspirasi warga dapat direalisasikan demi kesejahteraan bersama,” tutup Arus Abdul Karim.

BACA JUGA  Pansus LKPJ Soroti Pengelolaan PT. Pembangunan Sulteng dan Bank Sulteng