Anggota DPRD Palu Dukung Usulan Gubernur Agar PT CPM Memberi Lahan ke Warga
Madika, Palu – Anggota DPRD Kota Palu, Abdulrahim Nasar Alamri, menyatakan dukungan penuh terhadap usulan Gubernur Sulawesi Tengah agar PT Citra Palu Minerals (CPM) memberikan sebagian kecil lahan konsesi tambangnya kepada warga untuk kegiatan tambang rakyat.
Menurut Abdulrahim, langkah tersebut bukan untuk mengganggu kegiatan perusahaan, melainkan sebagai bentuk perhatian terhadap masyarakat yang selama ini menggantungkan hidup dari sektor pertambangan khususnya yang berada di ring satu area PT CPM.
“Saya sangat mendukung usulan Gubernur. Pemberian sebagian kecil lahan tambang kepada masyarakat bukan untuk menghambat perusahaan, tapi agar warga juga bisa merasakan manfaat dari sumber daya alam yang ada di daerahnya,” ujar Abdulrahim di Palu, Kamis (16/10/2025).
Ia menegaskan, masyarakat yang selama ini bekerja sebagai penambang tradisional membutuhkan kepastian ruang kerja yang legal dan aman, agar tidak terus-menerus berhadapan dengan persoalan hukum maupun konflik dengan perusahaan.
“Kalau ada pembagian lahan yang jelas, maka kegiatan tambang rakyat bisa diatur dengan baik, tidak merusak lingkungan, dan tetap sesuai ketentuan. Kecelakaan yang sering terjadi juga dapat diminimalisir jika masyarakat memiliki lahan yang jelas,” tambahnya.
Abdulrahim berharap, PT CPM dapat mempertimbangkan usulan tersebut sebagai bentuk tanggung jawab sosial kepada masyarakat lokal.
Ia juga mengingatkan agar pemerintah provinsi dan kota turut memfasilitasi dialog antara perusahaan dan perwakilan warga untuk mencari solusi terbaik.
“Semua pihak harus duduk bersama. Kita ingin perusahaan tetap beroperasi, tapi rakyat juga tidak boleh kehilangan sumber penghidupannya,” tandasnya.
Tinggalkan Balasan