Mdika, Palu- Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik mengadakan rapat bersama para penulis artikel yang membahas tentang Penyusunan Majalah Edisi Ke- IV Tahun 2022.

Pertemuan tersebut dilaksanakan diruang rapat Dinas Sulawesi Tengah. Selasa, 4 Januari 2022.

Kepala Dinas Sulawesi Tengah Faridah Lamarauna, didampingi Kepala Bidang Informasi dan Komuniaksi Publik (IKP) Hasim R, Kepala Seksi Pengelolaan Opini dan Aspirasi Publik Mohammad Irfan, Kepala Seksi Pengelolaan Media Komunikasi Publik Silvana Yanis dan Kepala Seksi Pelayanan Informasi Publik dan Kemitraan Media Intje Yusuf.

Faridah menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh penulis artikel yang menyempatkan hadir dalam rapat pembahasan tentang Penyusunan Majalah Kominfo Edisi Ke- IV Tahun 2022.

BACA JUGA  Relawan Banuata Desak Polisi Hentikan Kekerasan Terhadap Mahasiswa

“Dalam penyusunan majalah ini, kita sudah harus mulai bekerja dari sekarang,” ujar Kadis Kominfo.

Rncananya majalah Kominfo Sulawesi Tengah akan diterbitkan saat momen Peringatan HUT je-58 Provinsi Sulawesi Tengah pada April mendatang.

Dengan demikian, majalah ini juga akan didisrbusikan ke Instansi-instansi daerah baik dilingkup Provinsi maupun /Kota.

“Untuk kali ini, kita betul-betul memfokuskan informasi-informasi yang berkaitan
dengan , ekonomi, , budaya dan sejarah,” jelas Faridah.

Dia mengharapkan dengan hadirnya majalah ini, dapat memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada seluruh masyarakat terkait informasi-informasi seputar Provinsi Sulawesi Tengah.

Faridah juga berharap dalam penyusunan majalah, Tim yang telah dibentuk dapat bekerja sama denga baik, solid dan handal serta mampu menghasilkan majalah yang menarik untuk dibaca oleh semua orang. (JT)

BACA JUGA  Warga Buluri Keluhkan Debu Galian C, DPRD Minta Forum CSR Segera Dibentuk