Kemenangan Dan Kekalahan Adalah Piala Yang Dipergilirkan
Madika, Palu – Meraih kemenangan tentunya menjadi sebuah tujuan dan harapan utama kami sebagai petarung dalam berkompetisi.
Namun, apa yang dikehendaki Allah SWT akan terjadi dan apa yang tidak dikehendaki Allah tidak akan terjadi. Manusia hanya bisa merencanakan tetapi Allah jualah yang menentukan.
Silih bergantinya siang dan malam, kemenangan dan kekalahan, terjadinya perubahan menunjukkan kuasa Allah Sang Pencipta dan Pengatur Alam Semesta serta keterbatasan kita sebagai manusia.
”Katakanlah, ‘Wahai Tuhan yang mempunyai kerajaan, Engkau berikan kerajaan kepada orang yang Engkau kehendaki dan Engkau cabut kerajaan dari orang yang Engkau kehendaki. Engkau muliakan orang-orang yang Engkau kehendaki dan engkau hinakan siapa yang Engkau kehendaki. Di tangan Engkaulah segala kebajikan. Sesungguhnya Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu'.” (Ali ‘Imran: 26).
Mari, menerima Kekalahan sebagai Rahmat Allah SWT.Gagal menjadi yang terbaik dalam sebuah kompetisi Pilkada bukanlah akhir dari segalanya. Karena di balik kekalahan tersebut pasti ada pelajaran yang bisa dipetik.
Selamat atas keunggulan pasangan Hadianto Rasyid – Reni Lamadjido berdasarkan hasil Quick Count.
Terima kasih tak terhingga kepada seluruh masyarakat Kota Palu yang telah menggunakan Hak Pilihnya dan telah mensukseskan Pilkada Serentak 2020 yang berlangsung dengan baik, lancar, aman, tertib dan damai.
Tak lupa mengucapkan Songgopoasi (rasa terima kasih,red) dan penghargaan yang luar biasa kepada seluruh tim koalisi dan relawan atas segala pengorbanan dan kerja kerasnya selama ini, berupaya memenangkan PaluBaruNABARAKA Aris Tan – Muhammad Wahyuddin.
Tentunya kita banyak belajar hal-hal yang luar biasa dan positif dari proses demokrasi Pilkada Walikota 2020 ini.
Sekarang saatnya kita berikan kesempatan kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu terpilih ini memantapkan langkah Bergerak, untuk segera Bangkit bekerja memberikan Solusi, Membenahi Kota Palu yang kita cintai bersama ini. (Penulis : Rusman Ralmi)
Tinggalkan Balasan