Lima Lokasi yang Bisa Jadi Spot Ngabuburit Asyik Di Kota Palu
2 dari 3 halaman
3. Masjid Terapung
Masjid terapung masih menjadi tempat favorit warga untuk menghabiskan waktu menjelang berbuka puasa. Di lokasi ini, kita tidak hanya dapat mengenang dahsyatnya tsunami 28 September 2018. Tetapi juga bisa menunggu beduk magrib sembari melihat keindahan teluk palu dengan berbagai aktivitas nelayan.
4. Pasar Ramadan
Pasar Ramadan bisa menjadi salah satu lokasi untuk ngabuburit. Lokasi ini sangat cocok bagi warga yang sering berburu takjil untuk berbuka puasa.
Berbagai hidangan, mulai dari kue tradisional seperti tetu, onde-onde, pisang ijo hingga makanan berat dapat ditemui di lokasi ini. Lokasinya pun mudah diakses karena terletak di halaman kantor Dispora Kota Palu.
Tinggalkan Balasan