Madika, – Capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi () yang sebelumnya disebut mencapi Rp2 triliyun kini menjadi tanda tanya.

Sebab, data yang diungkapkan pada 17 Mei 2023 oleh Kepala Daerah (Bapenda), Rifki Anata Mustaqim didampingi tenaga ahli bidang komuniikasi Publik Andono Wibisono di Jakarta, dibantah oleh Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Sulteng, Eddy Nicolas Lesnusa.

Dijelaskan pemberitaan sebelumnya yang memuat capaian PAD triwulan pertama sebesar Rp 2 triliun sumbernya tidak bisa dipertanggungjawabkan.

Eddy Nicolas juga mengaku, jika Kepala Bapenda telah meluruskan data capaian pada triwulan pertama.

“Press release yang termuat di media sebelumnya tentang capaian PAD Rp 2 triliun sumbernya tidak dipertanggungjawabkan. Saya juga tidak tahu darimana asalnya. Yang pasti itu beredar di grup ,”ungkap Eddy Lesnusa, Selasa (30/5/2023).

BACA JUGA  Marlelah Minta Pemda Beri Upah UMR ke Perawat Honorer

Menurutnya, jika berita menyangkut Provinsi atau Pimpinan ( dan Wakil ), bersumber dari press release, harusnya diterbitkan oleh Biro Administrasi Pimpinan, Dinas Kominfo atau pejabatnya langsung.

“Jadi, kalau (press release) bukan bersumber dari Biro Adpim atau bagian Humas Dinas Kominfo atau pejabatnya patut dikonfirmasi kembali,”pungkasnya.

Penulis : Redaksi