Cegah Aksi Kriminal, Polres Sigi Gelar Razia Sajam Dan Narkoba
Madika, Sigi – Personel Polres Sigi yang tergabung dalam Tim Unit Kerja Lapangan (UKL) Regu 8 yang dipimpin oleh AKP Abdul Haris terus melakukan razia di wilayah Kabupaten Sigi.
Kali ini, Tim UKL Regu 8 Polres Sigi melakukan razia kepada pengendara yang melintas di Jalan Poros Palu – Kulawi tepatnya di depan klinik Mapolres Sigi, Sabtu (05/8/2023)
Kasi Humas Polres Sigi AKP Ferry Triyanto mengatakan, adapun sasaran razia ini diantaranya senjata tajam, obat-obatan terlarang serta miras yang dapat mengganggu Kamtibmas di wilayah hukum Polres Sigi.
“Hari ini kita lakukan razia kepada pengendara dan kemudian dilakukan pemeriksaan baik barang bawaannya serta surat-surat kelengkapan kendaraannya,” ungkap AKP Ferry
Kasi Humas juga mengatakan, bahwa razia yang dilakukan tersebut untuk meminimalisir aksi kejahatan yang dapat mengganggu Kamtibmas di Kabupaten Sigi.
Selain itu kata AKP Ferry, masyarakat diimbau agar selalu mentaati peraturan berlalulintas seperti menggunakan helm saat berpergian menggunakan kendaraan roda dua.
Penulis : Qila
Tinggalkan Balasan