Basarnas Palu Gelar Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Mitigasi Bencana
Madika, Palu – Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu menggelar Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Pencarian dan Pertolongan bagi masyarakat Kelurahan Lasoani, Kota Palu, di Lapangan Vonggi Putra Lasoani Kota Palu, Jumat (18/11/2023) .
Kegiatan tersebut diikuti sekitar 30 tim rescue dan 45 tim penyuluhan pemberdayaan masyarakat, dengan jumlah peserta sekitar 75 orang.
Direktur Bina Potensi Basarnas, Drs. Mochamad Hernanto, mengatakan Kegiatan digelar sebagai upaya pencegahan dan pengurangan resiko bencana dan merupakan salah satu upaya untuk mengembangkan kemandirian masyarakat dalam menghadapi kondisi kedaruratan.
Menurut Hernanto seiring dengan meningkatnya frekuensi dan kompleksitas bencana alam serta perubahan iklim yang dapat meningkatkan resiko darurat, pemberdayaan di bidang pencarian dan pertolongan menjadi semakin penting.
Masyarakat setempat merupakan sumber daya pertama yang tersedia dalam kondisi darurat dan mampu memberikan tanggapan cepat sebelum bantuan tiba.
“Dengan memberdayakan masyarakat, potensi masyarakat dapat dimaksimalkan dalam menyelamatkan nyawa dan mengurangi dampak negatif yang dihasilkan oleh berbagai jenis bencana dan kondisi darurat,” ujarnya.
Sementara itu, Asisten 1 Walikota, Dr. Muh.Rizal, menyampaikan kegiatan ini menjadi bukti konkret bahwa kebersamaan dan gotong royong merupakan fondasi utama dalam membangun kota yang lebih aman, tangguh, dan responsif terhadap berbagai potensi bencana yang mungkin terjadi.
Dalam kondisi geografis yang rawan bencana seperti Palu, upaya pemberdayaan masyarakat di bidang pencarian dan pertolongan sangat penting.
“Kita tidak pernah tahu kapan bencana akan melanda, dan kesiapan masyarakat adalah kunci utama dalam meminimalkan dampak yang ditimbulkan,” kata asisten.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan, keterampilan, dan pemahaman yang mendalam kepada masyarakat tentang tindakan cepat dan tepat dalam situasi darurat.
Materi pelatihan yang diberikan adalah Medical First Responder, Teknik evakuasi dan simulasi pertolongan.
Penulis : Qila
Tinggalkan Balasan