Madika, Palu – Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Pol. Dr. Agus Nugroho, memberikan penghargaan kepada Satker dan personel berprestasi dalam apel pagi, Senin (6//2025).

Pemberian penghargaan ini sekaligus merayakan pencapaian di bidang administrasi keuangan dan Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) 2024.

Satbrimob menjadi salah satu bintang di ajang ini setelah meraih predikat WBK 2024.

Selain itu, juga mendapat peringkat pertama dalam penilaian pelaporan keuangan tingkat kementerian untuk wilayah Sulawesi Tengah dari Kementerian Keuangan RI.

“Kalian sudah bekerja keras menjaga keamanan saat Natal dan Tahun Baru, sekaligus membuktikan integritas di bidang keuangan. Saya sangat mengapresiasi dedikasi kalian,” ujar Kapolda.

BACA JUGA  Polda Sulteng Gandeng FKUB Bersinergi Kenalkan Moderasi Beragama di Poso

Penghargaan ini diberikan kepada beberapa personel, seperti Taharudin (Kabid Keuangan ) dan AKP Desi Repina Herawati (Bendahara Ditintelkam Polda Sulteng).

Satbrimob dan Ditresnarkoba Polda Sulteng juga mendapat penghargaan atas kontribusi mereka di bidang administrasi keuangan dan pelaporan anggaran.

Irjen Pol. Agus Nugroho menegaskan bahwa transparansi dan akuntabilitas keuangan menjadi pondasi penting dalam menjaga kepercayaan masyarakat terhadap .

“Pengelolaan keuangan yang akuntabel mencerminkan reputasi kita. Jangan lengah, terus tingkatkan kualitas kerja!” katanya.

Kapolda juga menyampaikan harapan agar seluruh personel Polda Sulteng terus berinovasi di tahun 2025, menjaga kepercayaan publik, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Mari jadikan tahun ini momentum untuk meraih prestasi lebih banyak lagi,” tutupnya.

BACA JUGA  Diskominfo Umumkan Tahapan Migrasi Siaran di Sulteng