Gubernur Sulawesi Tengah Dukung Pemekaran Kecamatan Umbele
Madika, Palu – Gubernur Sulawesi Tengah, Anwar Hafid, menerima kunjungan silaturahmi dari DPRD Kabupaten Morowali di ruang kerjanya pada Selasa (15/4/2025).
Pertemuan ini membahas tindak lanjut aspirasi masyarakat Kecamatan Bungku Selatan terkait rencana pemekaran Kecamatan Umbele Kepulauan.
Ketua DPRD Morowali, Hardianto Marzuki, SE, memimpin rombongan yang terdiri dari Wakil Ketua II Sultanah Hadie, ST, Ketua Komisi I Yopi, ST, Anggota Komisi I Nuryanti Karim, SM dan Alaudin, serta Anggota Komisi II Murniati.
Gubernur Anwar Hafid menyambut baik usulan pemekaran tersebut. Ia menilai langkah ini dapat mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, mempercepat pembangunan, serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
“Saya mengapresiasi permohonan ini. Pemekaran akan membantu mempercepat pelayanan, pembangunan, dan ekonomi masyarakat,” tegas Anwar Hafid.
Selain membahas pemekaran, Gubernur juga menyoroti kondisi lingkungan dan pengawasan di wilayah pertambangan Morowali.
Ia berencana segera bertemu dengan Bupati Morowali untuk mengevaluasi keberadaan perusahaan-perusahaan besar yang beroperasi di sana, khususnya terkait kerusakan lingkungan pascatambang nikel dan pertambangan lainnya.
Anwar Hafid juga menyinggung pentingnya pengawasan terhadap tenaga kerja lokal dan asing, serta transparansi dalam sumber pendapatan daerah.
Ia menyoroti lemahnya pengawasan terhadap jumlah kendaraan operasional tambang dan distribusi bahan bakar yang masuk ke wilayah perusahaan.
“Kita tidak mengetahui berapa banyak kendaraan yang beroperasi di wilayah tambang, termasuk pajak kendaraan dan bahan bakar. Ini harus kita benahi,” ujarnya.
Gubernur mengajak seluruh pihak untuk bekerja sama dalam memperjuangkan peningkatan Dana Bagi Hasil (DBH) antara Provinsi dan Kabupaten agar pendapatan daerah meningkat dan berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat.
Tinggalkan Balasan