Madika, Palu – Ketua Fraksi PKS DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, Hj. Wiwik Jumatul Rofi’ah, menyerahkan bantuan rehabilitasi Bantaya Lembaga To Kaili Bangkit senilai Rp80 juta yang dialokasikan melalui pokok-pokok pikirannya di DPRD Provinsi Sulawesi Tengah.

Bantuan tersebut direalisasikan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Sulawesi Tengah Tahun Anggaran 2025. Pekerjaan rehabilitasi Bantaya Lembaga To Kaili Bangkit telah rampung dilaksanakan.

“Secara simbolis, penyerahan telah kami lakukan. Alhamdulillah, pihak Lembaga To Kaili Bangkit menyampaikan terima kasihnya. Menurut mereka, sudah banyak yang menjanjikan bantuan, alhamdulillah kali ini kami bisa mengalokasikan bantuan untuk rehab Bantaya yang telah selesai dilakukan,” kata Wiwik Jumatul Rofi’ah, Selasa (30/12/2025).

BACA JUGA  Wiwik Harap Forsiladi Mampu Berkontribusi untuk Daerah

Wiwik yang akrab disapa Bunda Wiwik menjelaskan bahwa Lembaga To Kaili Bangkit memiliki peran penting dalam pembinaan dan pengembangan budaya daerah. Selain itu, lembaga tersebut juga menjadi wadah pembinaan generasi muda melalui berbagai kegiatan positif.

Lembaga To Kaili Bangkit merupakan yayasan yang dibentuk oleh almarhum Ashar Yotomaruangi. Selama ini, yayasan tersebut aktif dalam menjaga nilai-nilai budaya serta mendorong keterlibatan generasi muda dalam kegiatan sosial dan kebudayaan.

“Secara simbolis, penyerahan kami laksanakan dan diterima oleh perwakilan Lembaga To Kaili Bangkit, Bapak Aspar, serta disaksikan pengurus lainnya, termasuk keluarga almarhum Bapak Ashar Yotomaruangi,” ujar Bunda Wiwik.

BACA JUGA  Tolak 3 Periode, Gerakan Mahasiswa Sejalan dengan PKS

Ia berharap bantuan rehabilitasi tersebut dapat menunjang kelancaran aktivitas Lembaga To Kaili Bangkit dalam menjalankan fungsi sosial, budaya, dan pembinaan generasi muda di Sulawesi Tengah.