Pasangan Beramal Pastikan Kaum Muda Terlibat Dalam Proses Pembangunan Daerah
Madika, Palu – Menjadi representasi anak muda, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri diprediksi mampu meraup suara mayoritas dari kalangan milenial dan gen z pada Pemilihan kepala daerah (Pilkada) 27 November mendatang.
Pelibatan anak muda dalam proses pembangunan Sulawesi Tengah akan diwujudkan Ahmad Ali. Komitmen tersebut telah dibuktikan dengan memilih Abdul Karim, politisi muda berprestasi, untuk menjadi wakilnya.
“Pemerintah harus memberi ruang kepada anak muda untuk ikut membangun daerah ini, kami ingin memastikan itu,” ujar Ahmad Ali dalam keterangannya, Jumat (8/11/2024).
Ahmad Ali menegaskan, semua pihak akan terlibat pada setiap proses pembangunan daerah dan tidak akan menjadikan anak muda sebagai penonton serta komoditas politik.
Pasangan dengan tagline Beramal ini, juga menyiapkan program sentra kreativitas pemuda sebagai wadah bagi milenial dan gen z untuk mengembangkan ide, hobi dan gagasan dengan dukungan dari pemerintah daerah.
“Ketika kita bicara soal pemuda, maka kita harus melibatkan anak muda. Saya ingin ke depan lahir Abdul Karim baru yang juga bisa berprestasi di tingkat dunia. Kita punya banyak potensi itu, pemerintah harus mewadahi,” katanya.
Abdul Karim Al Jufri adalah politisi Partai Gerindra yang juga merupakan atlet pencak silat berprestasi internasional, dia pernah menjuarai pencak silat tingkat dunia.
Maju sebagai calon gubernur dan wakil gubernur, pasangan Ahmad Ali-Abdul Karim ingin membangun daerah secara inklusif dengan berbagai program pro rakyat.
“Kami tidak ingin jadi gubernur kelompok tertentu saja, kami ingin menghadirkan pemerintah yang berkeadilan bagi seluruh masyarakat Sulawesi Tengah,” tegasnya.
Tinggalkan Balasan