Alfamidi dan Mizan Amanah salurkan Paket Sembako Untuk Lansia di Parigi Moutong
Madika, Palu – PT Midi Utama Indonesia Tbk (Alfamidi) bersama pengelola donasi konsumen, Yayasan Mizan Amanah membagikan sembako untuk lansia di Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah.
Penyerahan paket sembako dilakukan secara simbolis yang diterima langsung oleh Wakil Bupati Parigi Moutong, Badrun Nggai.
Paket sembako yang dibagikan itu terdiri dari beras, gula, dan minyak goreng. Branch Manager Alfamidi Palu, Heribertus Ari mengatakan, kegiatan pembagian paket sembako diharapkan dapat membantu para lansia di Parigi Moutong.
“Apalagi dampak pandemi Covid-19 juga masih terasa bagi masyarakat,” katanya (30/11/2021).
Bantuan ini diserahkan, sebagai bentuk kepedulian Alfamidi, mengingat mobilitas masyarakat khususnya usia rentan menjadi sangat terbatas.
Para lansia juga menjadi kelompok yang rentan terkena covid-19. Heribertus mewakili Alfamidi mengatakan pihaknya sangat berterima kasih kepada seluruh konsumen yang mau menyisihkan sebagian kembalian belanjanya untuk didonasikan.
“Kami sangat berterima kasih kepada konsumen, kami harap kebaikannya bisa sampai ke seluruh konsumen Alfamidi,” tuturnya.(Klb)
Tinggalkan Balasan