Penggeledahan di Tiga Tempat, Densus 88 Amankan Sejumlah Bukti
Madika, Palu – Detasemen Khusus (densus) 88 Anti Teror bersama personel Brimob Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah (Sulteng) melakukan operasi penggeledahan, Kamis (16/3/2023).
Operasi tersebut dilakukan di 3 lokasi berbeda yaitu Silae dan Lasoani Kota Palu serta Desa tinggede Kabupaten Sigi, sekitar pukul 15.35 Waktu setempat.
Dalam Laporan yang diterima oleh media ini, menyebutkan hasil penggeledahan pihak Densus menyita belasan barang bukti yang serupa dengan senjata rakitan.
Sementara di tempat berbeda, Pihak Densus juga menyita beberapa unit handphone, laptop, serta sejumlah buku kajian yang diduga mengajarkan paham radikal dalam operasinya.
Diamankannya sejumlah barang bukti oleh Densus 88, dibenarkan Kepala Desa Tinggede, Abdul Jabbar yang turut menyaksikan operasi tersebut.
“Yang disita tadi itu buku-buku, dua laptop dan tiga buah handphone,” ujar abdul dihadapan wartawan.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian mengenai detil hasil operasi penggeledahan tersebut.(*)
Tinggalkan Balasan