Madika, – Ketua Utama Alkhairaat Habis Sayyid (HS) Alwi Saggaf Aljufri menetapkan logo resmi , Sabtu (5/8/2023).

Logo Muktamar itu disetujui untuk digunakan pada yang rencananya akan digelar pada tanggal tanggal 27 hingga 30 September 2023 di Kabupaten .

Sebelumnya panitia melalui Tim Publikasi dan Dokumentasi (Pubdok) Muktamar Besar XI menyodorkan dua desain logo kepada Ketua Utama Alkhairaat HS Alwi Saggaf Aljufri di kediamannya di Jalan SIS Aljufri .

Dua logo itu memiliki makna yang sama dengan filosofi yang berbeda namun sesuai dengan tema muktamar yakni “Mewujudkan Modern yang Berjiwa Kebangsaan”.

BACA JUGA  Sekretariat DPRD Sulteng Meriahkan HUT KE-78 RI dengan Berbagai Lomba

Satu logo berbentuk kubah besar dengan kaligrafi bertuliskan muktamar dan angka sebelas berwarna emas.

Logo lainnya berbentuk kapal besar bertuliskan kaligrafi muktamar dengan angka sebelas berwarna emas sebagai tiang.

“Keduanya memiliki semangat yang sama seperti yang disebutkan oleh HS Idrus bin Salim Aljufri atau Guru Tua, yakni semangat untuk memajukan Alkhairaat mengikuti perkembangan zaman,” kata Ketua Pubdok , Ahmad bin Yahya.

Dari keduanya, Ketua Utama Alkhairaat HS Alwi Saggaf Aljufri lalu memilik satu logo yakni logo berbentuk perahu kaligrafi untuk menjadi logo resmi.

“Insya Allah, logo ini akan membawa semangat baru bagi perkembangan Alkhairaat di masa yang akan datang. Dengan logo ini diharap bisa menampung aspirasi serta seluruh Abnaulkhairaat dan membawa kejayaan di masa datang,” tegas HS Alwi Saggaf Aljufri.

BACA JUGA  AlKhairaat Bakal Luncurkan Aplikasi Super Apps Di Mukhtamar XI

Pada kesempatan itu, HS Alwi Saggaf Aljufri meminta panitia Muktamar melalui Tim Pubdok untuk segera me-launching logo tersebut agar bisa diketahui oleh khalayak.(*)